Penerapan Algoritma Classification and Regression Tree (CART) untuk Mengklasifikasi Kelas Peminatan Siswa Baru di SMAN 1 Bangli

Astriningsih, Luh Eni (2022) Penerapan Algoritma Classification and Regression Tree (CART) untuk Mengklasifikasi Kelas Peminatan Siswa Baru di SMAN 1 Bangli. Undergraduate thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.

[img] Text (COVER)
1413011019-COVER.pdf

Download (450kB)
[img] Text (ABSTRAK)
1413011019-ABSTRAK.pdf

Download (170kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
1413011019-BAB 1 PENDAHULUAN.pdf

Download (304kB)
[img] Text (BAB 2 KAJIAN TEORI)
1413011019-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (402kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3 METODELOGI PENELITIAN)
1413011019-BAB 3 METODELOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (357kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN)
1413011019-BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (882kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5 PENUTUP)
1413011019-BAB 5 PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (167kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
1413011019-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (287kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
1413011019-LAMPIRAN.pdf

Download (5MB)

Abstract

Klasifikasi kelas peminatan siswa di SMA sangatlah penting guna mempersiapkan siswa menjadi insan yang mandiri untuk menghadapi jenjang pendidikan selanjutnya, dimana peminatan yang dipilih saat SMA seharusnya berkaitan dengan jurusan yang dipilih ketika melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Pentingnya pemilihan kelas peminatan yang sesuai ini membuat penentuan kelas peminatan siswa harus ditentukan secara tepat. Sehingga penulis melakukan penelitian dengan menerapkan algoritma CART untuk membantu pengklasifikasian kelas peminatan siswa di SMAN 1 Bangli. Penelitian ini menggunakan variabel prediktor nilai raport SMP kelas IX semester genap, nilai ujian sekolah, dan hasil tes minat bakat siswa, sedangkan untuk variabel tujuannya yaitu kelas peminatan siswa yang disediakan oleh SMAN 1 Bangli, yaitu kelas peminatan IPA, IPS, dan Bahasa. Penelitian ini menggunakan penerapan data mining sebagai teknik analisis datanya, dengan tahapan data mining yang digunakan dimulai dari tahap pemilihan data. Sampel penelitian yang digunakan, ditentukan dengan teknik total sampling, artinya banyak sampel yang diambil sama dengan banyak populasinya yaitu seluruh siswa kelas X di SMAN 1 Bangli tahun ajaran 2020/2021 sebanyak 283 siswa. Data yang digunakan adalah data skunder dari arsip guru BK SMAN 1 Bangli. Penerapan algoritma CART ini menghasilkan pohon keputusan yang dapat digunakan sebagai pedoman penentuan kelas peminatan siswa. Pohon keputusan yang dihasilkan dalam penelitian ini ada dua, yakni pohon keputusan untuk pengklasifikasian kelas IPA dan kelas IPS. Berdasarkan hasil uji akurasi yang dilakukan, diperoleh bahwa algoritma CART dalam mengklasifikasi kelas peminatan siswa di SMAN 1 Bangli memperoleh akurasi sebesar 98,5% untuk kelas peminatan IPA dan 95,4% untuk kelas peminatan IPS. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa algoritma CART dapat digunakan untuk mengklasifikasikan kelas peminatan siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: CART, Klasifikasi, Kelas, Peminatan, Siswa
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Matematika > Program Studi Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: Luh Eni Astriningsih
Date Deposited: 24 Feb 2022 01:48
Last Modified: 24 Feb 2022 01:48
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/10481

Actions (login required)

View Item View Item