Gambaran Tingkat Pengetahuan Tenaga Kesehatan Puskesmas Gerokgak II terhadap 5 (Lima) Penyakit Infeksius Terkait Travel Medicine

Adibrata, Gede Anton Wikrama (2023) Gambaran Tingkat Pengetahuan Tenaga Kesehatan Puskesmas Gerokgak II terhadap 5 (Lima) Penyakit Infeksius Terkait Travel Medicine. Undergraduate thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.

[img] Text (COVER)
1918011002-COVER.pdf

Download (780kB)
[img] Text (ABSTRAK)
1918011002-ABSTRAK.pdf

Download (143kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
1918011002-BAB 1 PENDAHULUAN.pdf

Download (149kB)
[img] Text (BAB 2 KAJIAN TEORI)
1918011002-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (266kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN)
1918011002-BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (32kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4 HASIL PENELITIAN)
1918011002-BAB 4 HASIL PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (355kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5 PEMBAHASAN)
1918011002-BAB 5 PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (30kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 6 PENUTUP)
1918011002-BAB 6 PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (25kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
1918011002-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (143kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
1918011002-LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ekowisata menjadi tujuan wisata dengan berfokus pada kelestarian lingkungan. Di Bali sendiri, ketertarikan wisatawan akan kunjungan wisata alam telah membuka peluang kepada perkembangan pariwisata di sekitar Taman Nasional Bali Barat. Peningkatan pelayanan pun diperlukan sebagai unsur penunjang daerah wisata, Fasilitas kesehatan seharusnya dapat memberikan pelayanan bertaraf internasional dalam menghadapi masalah kesehatan wisatawan, maka dari itu tenaga kesehatan diharapkan memiliki standar pelayanan yang sesuai dengan International Society of Travel Medicine (ISTM). Pelayanan kesehatan para wisatawan di provinsi Bali kebanyakan masih dilayani di klinik swasta, hal ini seharusnya menjadi tanggung jawab pemerintah. Di sisi lain kelayakan pelayanan wisatawan, baik dari segi sarana prasarana maupun sumber daya manusia di puskesmas belum diketahui secara rinci. Sehingga diperlukan gambaran untuk mengetahui kelayakan sumber daya manusia di puskesmas. Penelitian ini memiliki tujuan utama untuk memberi gambaran tingkat pengetahuan tenaga kesehatan Puskesmas Gerokgak II terhadap 5 (lima) penyakit infeksius terkait travel medicine yang akan dipaparkan secara deskriptif kuantitatif. Metode penarikan sampel pada penelitian ini menggunakan metode total sampling dengan jumlah sebanyak 37 tenaga kesehatan yang seluruhnya merupakan tenaga kesehatan di Puskesmas Gerokgak II. Instrument pada penelitian ini menggunakan kuesioner untuk mengetahui tingkat pengetahuan masing-masing tenaga kesehatan. Hasil penelitian didapatkan data mengenai tingkat pengetahuan dimana poin rata-rata yang diperoleh responden bernilai 1,54 dengan standar deviasi 1,070 serta poin maksimum yang diraih responden sebesar 6 poin dan poin minimum yang diraih responden yaitu 0 poin. Sebagian besar pertanyaan tidak berhasil dijawab dengan benar oleh >50% responden. Disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan tenaga kesehatan Puskesmas Gerokgak II terhadap 5 (lima) penyakit infeksius terkait travel medicine tergolong rendah. Pada penelitan selanjutnya diperlukan penelitian terapan dengan pemberian materi sehingga bisa memberikan gambaran tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah pelatihan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: tingkat pengetahuan, tenaga kesehatan, puskesmas, travel medicine
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Kedokteran > Program Studi Kedokteran (S1)
Depositing User: Gede Anton Wikrama Adibrata
Date Deposited: 25 Jan 2023 00:52
Last Modified: 25 Jan 2023 00:52
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/13743

Actions (login required)

View Item View Item