PENGARUH KOMPETENSI SOSIAL DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PERUMAHAN, KAWASAN PERMUKIMAN DAN PERTANAHAN KABUPATEN BULELENG

aswin pradhana, aswin (2023) PENGARUH KOMPETENSI SOSIAL DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PERUMAHAN, KAWASAN PERMUKIMAN DAN PERTANAHAN KABUPATEN BULELENG. Masters thesis, universitas pendidikan ganesha.

[img] Text (COVER)
2129131010-COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text (ABSTRAK)
2129131010-ABSTRAK.pdf

Download (484kB)
[img] Text (BAB I PENDAHULUAN)
2129131010-BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (1MB)
[img] Text (BAB II KAJIAN TEORI)
2129131010-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III METODELOGI PENELITIAN)
2129131010-BAB 3 METODELOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
2129131010-BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V PENUTUP)
2129131010-BAB 5 PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (480kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
2129131010-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (842kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
2129131010-LAMPIRAN.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK Pradhana, Made Aswin (2023), Pengaruh Kompetensi Sosial dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng Tesis, Ilmu Manajemen, Program Pascasarjana, Universitas Pendidikan Ganesha. Tesis ini sudah disetujui dan diperiksa oleh Pembimbing I: Trianasari, MM., Ph,D.dan Pembimbing II: Dr. I Nengah Suarmanayasa, S.E., M.Si. Kata Kunci: kinerja pegawai, kompetensi sosial, motivasi kerja Tujuan dari penelitian ini merupakan untuk menguji pengaruh kompetensi sosial dan motivasi kerja pegawai secara langsung dan tidak langsung terhadap kinerja pegawai di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif kausal. Populasi yang diambil dalam penelitian ini merupakan seluruh pegawai kontrak di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng sejumlah 94 orang. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap pegawai di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng dengan sumbangan pengaruh sebesar 0,361 atau 36,1%, kompetensi sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng dengan sumbangan pengaruh sebesar 0,167 atau 16,7%, serta motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Buleleng dengan sumbangan pengaruh sebesar 0,291 atau 29,1%. Hasil penelitian ini memberikan implikasi bahwa untuk meningkatkan kinerja pegawai hendaknya mengoptimalkan kompetensi sosial dan motivasi kerja pegawai. Upaya yang dapat dilakukan instansi untuk peningkatan kompetensi sosial dengan memberikan perhatian pada kompetensi sosial dan motivasi kerja pegawai agar dapat meningkatkan kinerja. Salah satu aspek dalam kompetensi soial yang dapat ditingkatkan adalah memberikan pelatihan internal berupa seminar dengan topik cara menjaga hubungan dengan mitra kerja. Selain itu, program-program yang bersifat membangun persatuan dan rasa kekeluargaan perlu dirancang dan diterapkan secara rutin, seperti program outing dengan menyelipkan misalnya sesi mengenai kerja sama dengan kolega, leadership,, problem solving, dan sebagainya. Sementara itu, untuk mendorong motivasi pegawai, instansi dapat menerapkan aturan reward and punishment secara konsisten, meningkatkan situasi dan lingkungan kerja yang bersifat positif dan suportif. Secara umum, instansi perlu memastikan bahwa semua pegawai memahami kebijakan dan aturan yang berlaku di tempat kerja, serta melakukan komunikasi terbuka dengan mengajak pegawai tersebut untuk berbicara secara terbuka dan mendengarkan alasan di balik ketidakdisiplinannya. Mungkin ada faktor atau masalah di balik perilaku tersebut yang dapat diatasi dengan pemahaman dan dukungan dan membentuk sistem penghargaan dan sanksi dengan menetapkan sistem penghargaan untuk pegawai yang mematuhi aturan dan berkinerja baik. Di sisi lain, berikan sanksi yang sesuai bagi mereka yang terus melanggar aturan. Hal ini akan memberikan insentif bagi pegawai untuk menjadi lebih disiplin

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: kompetensi sosial, motivasi kerja, kinerja pegawai
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Ilmu Manajemen (S2)
Depositing User: I Made Aswin Pradhana
Date Deposited: 27 Jul 2023 09:04
Last Modified: 27 Jul 2023 09:04
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/17323

Actions (login required)

View Item View Item