ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA PEREMPUAN”MS” DI PMB “NS” WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEJAKULA I KABUPATEN BULELENG TAHUN 2023

Pramiditha, Ni Komang Devna Trisya (2023) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA PEREMPUAN”MS” DI PMB “NS” WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEJAKULA I KABUPATEN BULELENG TAHUN 2023. Diploma thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.

[img] Text (COVER)
2006091011- COVER.pdf

Download (894kB)
[img] Text (ABSTRAK)
2006091011-ABSTRAK.pdf

Download (307kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
2006091011-BAB 1 PENDAHULUAN.pdf

Download (205kB)
[img] Text (BAB 2 KAJIAN TEORI)
2006091011-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (394kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3 METODELOGI PENELITIAN)
2006091011- BAB 3 METODELOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (212kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN)
2006091011- BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (556kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5 PENUTUP)
2006091011- BAB 5 PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (208kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
2006091011- DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (260kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
2006091011- LAMPIRAN.pdf

Download (18MB)

Abstract

Kehamilan, persalinan, dan nifas merupakan suatu proses alamiah yang dialami setiap perempuan. Pada ibu hamil trimester III, ketidaknyamanan yang paling sering dirasakan adalah sering kencing. Dilihat dari data registrasi PMB “NS” sebanyak 17 orang (34,7%) dari 49 orang ibu hamil TM III mengeluh sering kencing. Sering kencing dalam kehamilan dapat menyebabkan gangguan tidur, infeksi saluran kemih, potensi persalinan premature, pertumbuhan dan perkembangan janin terhambat, dan janin lahir mati (stillbirth). Tujuan dari penelitian ini yaitu melaksanakan asuhan kebidanan komprehensif pada Perempuan “MS” di PMB “NS” Wilayah Kerja Puskesmas Tejakula I Kabupaten Buleleng Tahun 2023. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus, subjek penelitiannya yaitu Perempuan “MS” G3P2A0 UK 36 Minggu 6 Hari yang diasuh dari hamil sampai 2 minggu masa nifas. Hasil penelitian ini adalah saat kunjungan pertama Perempuan “MS” mengeluh sering kencing sehingga diberikan KIE mengenai penyebab dan cara mengatasi keluhan sering kencing. Pada kunjungan kedua keluhan sering kencing sudah dapat teratasi. Pada proses persalinan yaitu kala I berlangsung ± 6,5 jam, kala II selama 29 menit, kala III selama 5 menit, dan kala IV selama 2 jam. Selama proses persalinan tidak ada keluhan dari ibu. Pada masa nifas tidak ditemukan komplikasi pada ibu. Pada bayi saat baru lahir bayi segera menangis, jenis kelamin laki-laki, dan keadaan fisik dalam batas normal dan tidak ditemukan kelainan apapun. Asuhan kebidanan pada Perempuan “MS” di PMB “NS” berjalan secara fisiologis dan sudah terlaksana secara komprehensif dan berkesinambungan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kehamilan TM III, Sering Kencing, Asuhan Kebidanan Komprehensif.
Subjects: Q Science > QM Human anatomy
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Fakultas Kedokteran > Program Studi Kebidanan (D3)
Depositing User: Ni Komang Devna Trisya Pramiditha
Date Deposited: 18 Oct 2023 00:05
Last Modified: 18 Oct 2023 00:05
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/17620

Actions (login required)

View Item View Item