PENGEMBANGAN MEDIA ACCORDION BOOK BERORIENTASI TRI HITA KARANA PADA PEMBELAJARAN IPAS KELAS V SD UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN SIKAP SOSIAL

Muliantara, I Komang (2024) PENGEMBANGAN MEDIA ACCORDION BOOK BERORIENTASI TRI HITA KARANA PADA PEMBELAJARAN IPAS KELAS V SD UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN SIKAP SOSIAL. Doctoral thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.

[img] Text (COVER)
2139031020-COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text (ABSTRAK)
2139031020-ABSTRAK.pdf.pdf

Download (337kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
2139031020-BAB 1 PENDAHULUAN.pdf

Download (3MB)
[img] Text (BAB 2 KAJIAN TEORI)
2139031020-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3 METODELOGI PENELITIAN)
2139031020-BAB 3 METODELOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN)
2139031020-BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5 PENUTUP)
2139031020-BAB 5 PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (464kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
2139031020-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)
[img] Text (LAMPIRAN)
2139031020-LAMPIRAN.pdf

Download (34MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media Accordion Book berorientasi THK yang valid, praktis, dan efektif untuk meningkatkan keterampilan proses sains dan sikap sosial. Penelitian pengembangan ini menggunakan model ADDIE dengan tahapan: (1) analyze, (2) design, (3) development, (4) implementation, dan (5) evaluation. Validitas diukur menggunakan uji ahli dan ahli materi. Kepraktisan media dinilai oleh 10 orang guru dan 22 orang siswa. Uji keefektifan dilakukan melalui uji MANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) rata-rata keseluruhan hasil uji validasi media termasuk dalam kriteria valid; 2) rata-rata keseluruhan hasil uji validasi materi termasuk dalam kriteria valid; 3) rata-rata keseluruhan hasil uji kepraktisan guru mencapai persentase 98,33% dan rata-rata keseluruhan hasil uji kepraktisan siswa mencapai persentase 98,18%; 4) uji efektivitas dari hasil uji MANOVA yang menunjukkan nilai statistic sebesar 0,001 nilai tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi 0,05, dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima. Terdapat perbedaan keterampilan proses sains dan sikap sosial secara bersama-sama antara siswa yang belajar dengan media Accordion Book berorientasi THK dan media pembelajaran konvensional. Hasil uji Test of Between-Subjects Effects dengan angka signifikansi yang diperoleh, yaitu 0,001 lebih kecil dari taraf signifikansi yang ditetapkan, yaitu 0,05. Terdapat perbedaan keterampilan proses sains antara siswa yang belajar dengan media Accordion Book berorientasi THK dan siswa yang belajar dengan media konvensional. Begitu pula, terdapat perbedaan sikap sosial antara siswa yang belajar dengan media Accordion Book berorientasi THK dan siswa yang belajar dengan media konvensional. Hasil ini mencerminkan bahwa penerapan media Accordion Book berorientasi THK efektif diterapkan untuk meningkatkan keterampilan proses sains dan sikap sosial siswa.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Uncontrolled Keywords: media pembelajaran, accordion-book, keterampilan proses sains, sikap sosial
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Pendidikan Dasar (S3)
Depositing User: I Komang Muliantara
Date Deposited: 14 Jun 2024 01:53
Last Modified: 14 Jun 2024 01:53
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/19924

Actions (login required)

View Item View Item