PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ETNOMATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS VII PADA MATERI BANGUN RUANG

Wiranata, I Ketut Yuda (2024) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ETNOMATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS VII PADA MATERI BANGUN RUANG. Undergraduate thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.

[img] Text (COVER)
2013011040-COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text (ABSTRAK)
2013011040-ABSTRAK.pdf

Download (313kB)
[img] Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
2013011040-BAB 1 PENDAHULUAN.pdf

Download (236kB)
[img] Text (BAB 2 KAJIAN TEORI)
2013011040-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (776kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3 METODELOGI PENELITIAN)
2013011040-BAB 3 METODELOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (830kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN)
2013011040-BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5 PENUTUP)
2013011040-BAB 5 PENUTUP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (205kB) | Request a copy
[img] Text (KAJIAN PUSTAKA)
2013011040-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (225kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
2013011040-LAMPIRAN.pdf

Download (9MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini ialah untuk menciptakan media pembelajaran berbasis etnomatematika yang dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa kelas VII tentang materi bangun ruang. Model ADDIE digunakan untuk mengembangkan media pembelajaran, yang terdiri dari langkah-langkah analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Media pembelajaran ini dikembangkan dengan konsep etnomatematika yang didesain untuk memberikan pengalaman belajar yang menarik kepada siswa dengan memperkenalkan keunikan budaya Bali sebagai cara untuk memahami konsep matematika. Subjek penelitian ini ialah siswa kelas VII A SMP Negeri 2 Kintamani yang terdiri dari 30 orang. Karakteristik dari media pembelajaran meliputi: 1) output media berupa halaman web; 2) dibuat menggunakan PowerPoint dan iSpring; 3) mengintegrasikan konsep-konsep matematika dengan budaya Bali; dan 4) interaktivitas dalam bentuk kuis dan game. Validitas materi memeroleh rata-rata sebesar 4,6 dengan kriteria sangat valid dan validitas media memeroleh rata-rata sebesar 4,71 dengan kategori sangat valid. Berdasarkan hasil angket respon guru dan siswa dengan menggunakan UEQ (User Experience Questionnaire), media pembelajaran memeroleh skor rata-rata 1,99 pada aspek daya tarik, 2,02 pada aspek kejelasan, 2,01 pada aspek efisiensi, 1,89 pada aspek ketepatan, dan 1,84 pada aspek kebaruan dengan kategori unggul serta skor rata-rata 1,99 pada aspek stimulasi dengan kategori baik sehingga media pembelajaran dinyatakan praktis. Efektivitas media pembelajaran dilakukan dengan membandingkan hasil pre-test dan post-test, diperoleh bahwa media pembelajaran berbasis etnomatematika memiliki tingkat efektivitas berkategori sedang dalam meningkatkan pemahaman konsep siswa dengan rata-rata skor N-Gain sebesar 0,506.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Media pembelajaran, etnomatematika, pemahaman konsep
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Matematika > Program Studi Pendidikan Matematika (S1)
Depositing User: I Ketut Yuda Wiranata
Date Deposited: 05 Jul 2024 09:26
Last Modified: 05 Jul 2024 09:26
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/20309

Actions (login required)

View Item View Item