Budarsini, Kadek Pasek (2020) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERBASIS ETNOMATEMATIKA DENGAN PENDEKATAN MULTI REPRESENTASI PADA POKOK BAHASAN TRANFORMASI GEOMETRI UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA KELAS IX SMP. Masters thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.
Text (COVER)
1823011024-COVER.pdf Download (5MB) |
|
Text (ABSTRAK)
1823011024-ABSTRAK.pdf Download (4MB) |
|
Text (BAB 1 PENDAHULUAN)
1823011024-BAB 1 PENDAHULUAN.pdf Download (4MB) |
|
Text (BAB 2 KAJIAN TEORI)
1823011024-BAB 2 KAJIAN TEORI.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
|
Text (BAB 3 METODELOGI PENELITIAN)
1823011024-BAB 3 METODELOGI PENELITIAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
|
Text (BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN)
1823011024-BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
|
Text (BAB 5 PENUTUP)
1823011024-BAB 5 PENUTUP.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
1823011024-DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (4MB) |
|
Text (LAMPIRAN)
1823011023-LAMPIRAN.pdf Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik bahan ajar berbasis etnomatematika dengan pendekatan multi representasi. Bahan ajar yang dikembangkan berupa modul siswa dan modul petunjuk guru dalam upaya meningkatkan pemahaman konsep transformasi geometri siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model Plomp yang terdiri dari 3 fase, yaitu Preliminary Research, Prototyping, dan Assessment. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Laboratorium Undiksha tahun ajaran 2019/2020 yaitu kelas IX-2 sebagai kelas uji coba terbatas, IX-3 sebagai kelas uji coba lapangan 1 dan IX-1 sebagai kelas uji coba lapangan 2. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data pada penelitian ini yaitu tes dan angket. Adapun instrumen yang digunakan pada penelitian ini yaitu untuk mengukur validitas bahan ajar digunakan lembar validasi, mengukur kepraktisan bahan ajar digunakan lembar keterlaksanaan, angket respon guru dan siswa serta untuk mengukur keefektifan bahan ajar digunakan tes pemahaman konsep matematika. Hasil uji validitas menunjukkan validitas modul siswa dalam kategori sangat valid dan modul petunjuk guru dalam kategori valid. Uji kepraktisan menunjukkan bahwa bahan ajar termasuk dalam kategori praktis serta uji keefektifan menunjukkan bahan ajar yang dikembangkan efektif digunakan. Hasil penelitian adalah berupa bahan ajar etnomatematika dengan pendekatan multi representasi berkualitas valid, praktis, dan efektif. Karakteristik yang diperoleh dari modul siswa yaitu : (1) Modul siswa menekankan pembelajaran berpusat pada siswa, (2) Modul siswa memuat permasalahan yang dekat dengan kehidupan siswa, (3) Siswa mengonstruksi pemahamannya terhadap konsep yang dipelajari melalui kegiatan pada modul dengan penggunaan berbagai representasi seperti gambar, verbal, matematis, benda konkret dan media visual, (4) Modul siswa memuat nilai-nilai budaya Bali yaitu menggunakan ukiran/ornamen dan bentuk fisik dari bangunan tradisional Bali untuk menanamkan konsep transformasi geometri serta (5) Pada modul siswa terdapat ruang bagi siswa untuk menuliskan kesimpulan dari kegiatan yang telah dilaksanakan seperti hasil penemuan rumus, pengertian dan sifat-sifat jenis transformasi. Karakteristik yang diperoleh dari modul petunjuk guru yaitu: (1) Modul petunjuk guru membantu guru dalam proses pembelajaran di kelas, (2) Modul petunjuk guru berisi alternatif-alternatif tindakan dan dilengkapi alternatif jawaban serta (3) Modul petunjuk guru berisikan RPP berdasarkan pendekatan multi representasi pada bahan ajar.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Bahan ajar, Etnomatematika, Multi Representasi, Pemahaman Konsep Matematika. |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Jurusan Matematika > Program Studi Pendidikan Matematika (S2) |
Depositing User: | Kadek Pasek Budarsini |
Date Deposited: | 26 Feb 2020 02:25 |
Last Modified: | 26 Feb 2020 02:25 |
URI: | http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/1369 |
Actions (login required)
View Item |