PENGEMBANGAN BUKU CERITA DIGITAL BERBASIS KEARIFAN LOKAL SASAK DAN PENGARUH IMPLEMENTASINYA TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL DAN KETERAMPILAN

Musaddat, Syaiful (2024) PENGEMBANGAN BUKU CERITA DIGITAL BERBASIS KEARIFAN LOKAL SASAK DAN PENGARUH IMPLEMENTASINYA TERHADAP KECERDASAN INTERPERSONAL DAN KETERAMPILAN. Doctoral thesis, Universitas Pendidikan Ganesha.

[img] Text (1839031006-COVER)
1839031006-Cover.pdf

Download (675kB)
[img] Text (1839031006-ABSTRAK)
1839031006-Abstrak.pdf

Download (34kB)
[img] Text (1839031006-BAB 1 PENDAHULUAN)
1839031006-Bab 1 Pendahuluan.pdf

Download (251kB)
[img] Text (1839031006-BAB 2 KAJIAN TEORI)
1839031006-Bab 2 Kajian Teori.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (441kB) | Request a copy
[img] Text (1839031006-BAB 3 METODELOGI PENELITIAN)
1839031006-Bab 3 Metodelogi Penelitian.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (715kB) | Request a copy
[img] Text (1839031006-BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN)
1839031006-Bab 4 Hasil dan Pembahasan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (1839031006-BAB 5 PENUTUP)
1839031006-Bab 5 Penutup.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (35kB) | Request a copy
[img] Text (1839031006-DAFTAR PUSTAKA)
1839031006-Daftar Pustaka.pdf

Download (341kB)
[img] Text (1839031006-LAMPIRAN)
1839031006-Lampiran.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan buku cerita digital berbasis kearifan lokal Sasak serta mengukur pengaruh implementasinya terhadap kecerdasan interpersonal dan keterampilan menulis siswa kelas IV SD Kota Mataram. Kebaruan penelitian ini adalah memanfaatkan dua kearifan lokal Sasak sebagai basis pengembangannya, yaitu cerita rakyat Sasak berjudul Balang Kesimbar dan nilai titi krama berupa saling saduq, saling perasaq, dan saling peringet. Metode pengembangan menggunakan model Four-D. Pengujian validitas melibatkan lima belas pakar, pengujian kepraktisan melibatkan tujuh guru dan 76 siswa. Pengujian pengaruh melibatkan 139 siswa kelas IV SD Kota Mataram. Teknik analisis validitas menggunakan metode Lawshe dengan besaran nilai validitas menggunakan CVR. Analisis kepraktisan dengan melihat respon guru dan siswa sebagai pengguna. Analisis pengaruhnya melalui teknik analisis multivariat (Manova) dan ditransformasikan dalam effect size (ES) untuk menentukan tingkat efektivitas pengaruh penggunaan buku cerita digital berbasis kearifan lokal Sasak terhadap kecerdasan interpersonal dan keterampilan menulis. Hasil penelitian menunjukkan data sebagai berikut. (1) Prototipe buku cerita digital berbasis kearifan lokal Sasak yang dihasilkan berupa buku cerita anak yang dikembangkan dari cerita rakyat Sasak berjudul Balang Kesimbar, dikemas dengan teknologi digital, dilengkapi gambar dan video animasi, dan dilandasi nilai-nilai kearifan lokal Sasak berupa: saling saduq, saling peringet, dan saling perasaq; (2) Buku cerita digital berbasis kearifan lokal Sasak dinyatakan valid oleh semua pakar dan layak untuk diterapkan; (3) Buku cerita digital berbasis kearifan lokal Sasak dinyatakan praktis karena respon guru berkategori sangat baik (rerata 94.20%) dan respon siswa berkategori baik (rerata 89.99%); (4) Buku cerita digital berbasis kearifan lokal Sasak memiliki efektivitas tinggi terhadap kecerdasan interpersonal dan keterampilan menulis siswa kelas IV SD Kota Mataram. Dalam hal ini, Efek Size (ES)-nya terhadap kecerdasan interpersonal sebesar 0,987 (efektivitas tinggi), terhadap keterampilan menulis ES-nya 0,857 (efektivitas tinggi), dan terhadap keduanya secara simultan ES-nya 0,899 (efektivitas tinggi). Mengacu pada hasil tersebut, buku ini direkomendasikan untuk digunakan dalam meningkatkan kecerdasan interpersonal dan keterampilan menulis siswa Sekolah Dasar.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Uncontrolled Keywords: Buku Cerita Digital, Kearifan Lokal Sasak, Kecerdasan Interpersonal, Dan Keterampilan Menulis
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pascasarjana > Program Studi Pendidikan Dasar (S3)
Depositing User: Syaiful Musaddat
Date Deposited: 23 Feb 2024 04:21
Last Modified: 23 Feb 2024 04:21
URI: http://repo.undiksha.ac.id/id/eprint/19407

Actions (login required)

View Item View Item